Resep Rujak Cingur Sapi Jatim (Indonesia) |
Bahan Utama Resep Rujak Cingur Sapi Jatim (Indonesia):
- 500 gram cingur sapi
- 1 1⁄2 liter air
- 2 lembar daun salam
- 3 cm jahe
- 1 sdt garam
- 300 gram tahu putih, goreng hingga berkulit 1 papan (250 gram) tempe, iris,
- goreng hingga matang
- 200 gram kangkung, siangi, rebus
- 100 gram taoge, blansir
- 1 buah mentimun, iris
- 1⁄2 buah (200 gram) mangga indramayu mengkal, potong-potong
- 300 gram bengkuang, potong-potong
- 4 buah lontong, iris
- 2 sendok makan bawang merah goreng
- 75 gram kerupuk kanji
Saus Oriental Rujak Cingur Sapi:
- 100 gram pisang batu iris tipis
- 8 buah cabai rawit merah
- 75 gram kacang tanah sangrai
- 30 gram gula aren yang sudah disisir
- 3 siung bawang putih
- 1 sendok teh garam
- 4 sendok makan petis
- 3 sendok makan kecap manis
- 3 sendok makan air asam jawa
Langkah Memasak Rujak Cingur Sapi:
- Rebus cingur dengan daun salam, jahe, garam, dan air hingga matang dan empuk. Angkat.
Langkah Membuat Saus Oriental Rujak Cingur Sapi:
- Haluskan pisang batu, cabai rawit, kacang, gula merah, bawang putih, dan garam. Tambahkan petis, kecap manis, dan air asam. Aduk rata.
- Tata semua bahan di atas piring saji. Siram dengan saus, lalu taburi bawang merah goreng. Sajikan ditemani kerupuk kanji.
Load disqus comments
0 comments